Mandiri Berkarya, Berkarakter Pancasila


EsdemocaNews(02/12/2022) - Sebagai bentuk aksi nyata Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), kami mengadakan kegiatan yang memiliki nilai memperkuat karakter Pancasila peserta didik. Mulai dari gotong royong, inovatif melalui kegiatan pameran hasil karya, pentas seni bertema kebhinekaan dan bazar makanan atau kue tradisional produk dari peserta didik.

Event yang digelar sejak pagi ini semakin meriah karena dimulai dengan kegiatan mlaku bareng. Peserta didik berhak mendapatkan satu kupon berhadiah yang akan di undi pada waktu pentas seni. Banyak hadiah - hadiah yang bisa peserta dapatkan, mulai dari alat dapur sampai peralatan sekolah.

"Mandiri Berkarya, Berkarakter Pancasila" merupakan tema yang diambil dari kegiatan ini. Artinya peserta didik diharapkan mampu lebih mandiri dalam berbagai hal. Menghasilkan karya sesuai dengan bakat dan motivasinya. Tentu dengan tetap mengedepankan karakter Pancasila seperti berakhal mulia, bergotong royong, kolaborasi dan penuh kreatifitas.

Kegiatan ini juga merupakan ajang unjuk gigi bagi peserta didik yang memiliki bakat seni seperti menari, olah vokal maupun seni teater. Beberapa hasil karya siswa seperti kerajinan tangan, lukisan hasil dari produk kegiatan belajar mengajar ikut dipamerkan untuk menambah keseruan acara ini. Hal tersebut juga selaras dengan harapan bapak Kepala SD Negeri 5 Cakul yang memiliki harapan lembaga ini kedepannya akan lebih bagus dalam hal kegiatan maupun prestasi.

Kesuksesan kegiatan ini juga  yang turut serta membina peserta didik kurang lebih satu bulan. Hampir setiap hari menjelang hari - H kegiatan kami lebih intens latihan supaya bisa memberikan penampilan terbaik di panggung.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar